Hal Yang Harus Kamu Tahu Tentang Aku

by - November 24, 2013

Sebelum semua ini lebih jauh, aku ingin memberi tahumu sesuatu. Ada beberapa hal yang harus kamu tahu agar kamu tidak menganggapku gila nantinya. Oke?


(1)

Aku suka berbincang. Berbincang mengenai hal apa saja. Bahkan, hal yang aneh dan absurd menurutmu (atau menurutku juga) aku bicarakan. Katamu, aku suka bertanya hal-hal yang aneh. Dan itu benar! Kamu tahu mengapa aku suka bertanya hal-hal yang aneh? Aku ingin membicarakan yang absurd dan aneh denganmu, karena aku tidak tahu harus berbicara apa lagi. Paham?
Jika kita duduk satu meja dalam sebuah rumah makan/restoran, mataku pasti memperhatikan ke sekeliling! Aku suka memperhatikan gerak-gerik orang lain di tempat umum. Dan tak jarang, aku akan berbicara sendiri mengenai hal-hal yang aku perhatikan itu.



(2)

Oh ya, kamu tahu kan aku suka sekali hewan kucing? Ya asal kamu tahu saja, aku suka berbicara dengan hewan yang satu itu. Aku punya peliharaan kucing jenis angora di rumah. Dan aku suka sekali mengajaknya berbicara, menjadikannya teman kala sepi, dan tentu saja mengajaknya bermain lari-lari keliling rumah. Haha. Silahkan kamu tertawa. Karena memang kenyataannya seperti itu. Aneh ya? Iya.

(3)

Aku suka mendengarkan musik. Bahkan saat aku sedang mandi, aku memutar lagu kesukaanku lewat ponsel. Tak jarang aku bernyanyi sambil mandi. Hehehhe. Aneh ya? Iya. Maksudku biar semangat mandinya gitu. :))
Banyak lagu yang aku dengarkan, seperti Maroon 5, Taylor Swift, Paramore, The Script, Boyce Avenue, dan masih banyak lagi. Hehe. Aku harap kamu mengerti selera musikku. Aku tidak memaksa kamu harus mendengarkan lagu-lagu yang sering kudengarkan. Aku paham, setiap orang punya selera musik yang berbeda.

(4)

Masalah durasi, kamu percaya nggak kalo aku mandi bisa memakan waktu kurang lebih 60 menit eh nggak ketang, 20 menit! HAHAHAHA. Asli lah nggak Go Green banget ya?
Ngapain aja sih di kamar mandi? Ya biasa aja; sikat gigi, sabunan, keramas, pake conditioner rambut, cuci muka pake facial foam. Ya begitu aja. Ngga ngerti bisa memakan waktu hampir 20 menit. -__-"

(5)

Sebagai anak perempuan, terkadang aku merasa gagal menjadi anak perempuan seutuhnya. Kenapa? Aku nggak suka boneka Barbie. Barbie memang cantik, namun aku nggak suka. Aku lebih suka boneka beruang. Di rumah, aku punya banyak boneka, namun aku hanya sekali-dua kali membeli boneka. Selebihnya? Sebagian besar dikasih sama saudara-saudara. Dan tiap malam (saat masih di kampung halaman), aku memeluk boneka hello kitty; hadiah ulang tahun ke-18 dari sahabat-sahabatku di SMA. Hehehehhe. Suka banget sama boneka Hello Kitty itu. :D




_______________




Dear Kamu.

Makasih buat beberapa foto bulan yang pernah kamu tunjukan.
Makasih buat waktumu yang masih disisihkan untukku.
Makasih buat kehadiranmu.
Makasih buat pengalaman aneh, lucu, campur aduk kayak permen nano-nano.
Pokoknya, terimakasih sebanyak-banyaknya, salam kangen sebanyak-banyaknya, salam sayang sebesar-besarnya, dan semua-muanya!

Selamat yang pertama. Sampai bertemu di bulan-bulan berikutnya, dan lebih nyenengin, ya? :)



With Love,

Nurul Hadiyani



You May Also Like

2 komentar