HELLO!
Selamat datang kembali, para pembaca!
(Source: Pinterest) |
Hihi. I'm so happy bisa mulai nulis lagi. Jadi, berapa minggu saya skip menulis? Haha. For your information, jadwal saya padat sekali mulai bulan April 2018 hingga menginjak awal Ramadhan. By the way, selamat menunaikan ibadah puasa, ya, untuk para pembaca yang menjalankannya. Mudah-mudahan Ramadhan tahun ini puasa kita semakin berkah dan membentuk kita menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Aamiin..
Baiklah saat ini di sela-sela bulan Ramadhan, saya ingin bercerita mengenai kegiatan saya sekaligus alasan mengapa saya sempat off menulis di blog ini. Mudah-mudahan dapat menjadi maklum. HAHAHA.
Jadi begini, terhitung bulan April 2018 saya dibebankan pekerjaan lain oleh atasan saya di kantor. Eittss, bukan berganti posisi atau job desc, tetapi menambah posisi dan job desc. Betul sekali, saudara-saudara, saya jadi punya 2 pekerjaan sekaligus 2 job desc di kantor saat ini. Apa aja sih pekerjaannya?
Masih ingat di postingan sebelum-sebelumnya saya pernah bercerita mengenai pekerjaan saya? Yep, menjadi Laboratory Assistant alias Laboran. Jadi sekarang selain menjadi Laboran, saya dibebankan pekerjaan lain yakni sebagai pengurus persuratan dan dokumen arsip kantor. HAHAHA. Maruk banget ya?
Dalam perjalanannya, hampir setiap hari saya lupa untuk sarapan (karena biasa sarapan di kantor jam 8 atau 9 pagi), dan saya rapel di jam makan siang sekitar pukul 13.30 atau 14.00. Tak jarang makan siang pun berujung dengan sepiring batagor lengkap dengan teh botol dingin. Nasi? Sepertinya lupa. Dan bisa ditebak apa yang terjadi? Ya! Betul sekali! Di penghujung April saya hampir jatuh sakit. Sebenarnya sudah sakit (kepala pusing, suhu tubuh meningkat, badan pegal-pegal, dll). Bawaannya lemes. Tapi karena saya itu manusia super keras kepala sama kesehatan sendiri, saya memaksa masuk kerja dan beraktifitas seperti biasa. And fortunately, Tuhan baik sekali sama saya, saya dikasih kesehatan lagi. Alhamdulillah.. Meski harus 2 hari berpura-pura baik-baik saja di kantor namun terbayarkan dengan kesehatan yang kunjung membaik. Hihi.
Jadi, sudah hampir 2 bulan nih saya berada di bagian persuratan kantor. Apa rasanya? Alhamdulillah saya berusaha menikmatinya saja. Sebenarnya posisi yang baru ini tidak terlalu merepotkan, namun ada kalanya memang kalau lagi banyak sekali pekerjaan huhu mau nangis sekaligus marah rasanya saking kelewat sibuk. Dan sedihnya juga bulan April itu bertepatan dengan waktu sibuk. Jadilah jadwal makan yang berantakan~
Nah, apa kabar dengan laboratorium? Alhamdulillah menjelang akhir tahun pelajaran tidak begitu banyak kegiatan, apalagi dalam keadaan bulan Ramadhan, minim sekali kegiatan dalam laboratorium. Hihi. Jadi saya bisa menyesuaikan alias mengimbangi pekerjaan saya di persuratan dengan di laboratorium.
—
Jadi, Pembaca yang Budiman, sudah tahu 'kan alasan kenapa saya skip menulis di blog ini? Masih dalam tahap penyesuaikan, kok. Mudah-mudahan saya ke depannya bisa mengatur waktu lagi untuk kegiatan menulis dengan kegiatan lain perihal mencari sesuap nasi. :D HAHAHA
(nrlhdyn — 20/05/2018)
0 komentar